Selamat Datang Di Website PKH Kecamatan Botolinggo Kabupaten Bondowoso Jawa Timur

Giat PKH

Giat PKH
Bersama Petugas Kecamatan

Wednesday, 23 March 2016

Rakorkab UPPKH Bulan Maret 2016

Ibu Anis Hamidah selaku Ketua UPPKH kabupaten saatmemberikan pengarahan.

Sesi Tanya Jawab Pendamping dan Dinas Sosial Kabupaten Bondowoso

Tuan Rumah Sdr. Ali Wafa, SPdI saat membuka jalannya Rakorkab Bulan Maret 2016

Botolinggo. Agenda Rapat Koordinasi Kabupaten di bulan maret ini bertempat di kecamatan Botolinggo. Kegiatan ini dilaksanakan di rumah salah satu pendamping kecamatan Botolinggo yakni Sdr. Ali Wafa S.PdI di dusun Sumber Cottok desa Botolinggo Kecamatan Botolinggo. Kegiatan ini dihadiri oleh seluruh pendamping dari 23 kecamatan se Kabupaten Bondowoso.  

Agenda kegiatan yang dipimpin oleh Koordinator Kabupaten yakni Bapak. Wawan Purwadi, SH, diantaranya membahas tentang kinerja pendamping dibulan Maret khususnya dan mempersiapkan kegiatan dibulan April 2016. 

Beberapa kesimpulan yang dapat di sampaikan dalam kegiatan ini diantaranya diharapkan pendamping meningkatkan kinerja menghadapi program lanjutan yang akan dilaksanakan terkait pengembangan PKH ditahun 2016, sehingga target Pemerintah melalui Kementerian Sosial RI dapat tercapai dengan maksimal. Terkait rencana kebutuhan tenaga pendamping, Kordinator Kabupaten bersama Dinas Sosial Kabupaten Bondowoso telah mengajukan formasi sesuai kebutuhan. dan yang tak kalah pentingnya adalah Penilaian kinerja pendamping untuk Kab.Bondowoso khususnya sangat baik, sehingga perlu dipertahankan dan ditingkatkan. (sar)

0 comments :

Post a Comment