Selamat Datang Di Website PKH Kecamatan Botolinggo Kabupaten Bondowoso Jawa Timur

Giat PKH

Giat PKH
Bersama Petugas Kecamatan

Thursday 25 February 2016

Rapat Koordinasi Kabupaten Bulan Februari 2016

Koordinator Kabupaten Bondowoso Bapak Wawan Purwadi, SH. MH saat memimpin jalannya Rapat koordinasi kabupaten.
Sesi tanya jawab yang antara Pendamping dan Koordinator Kabupaten terkait program kerja tahun 2016.
 Bondowoso. Tahun 2016 merupakan babak baru bagi Pendamping Program Keluarga Harapan Kementerian Sosial RI dimana geliat pemerintah dalam upaya pengentasan kemiskinan di Indonesia sangat serius menangani hal tersebut. Upaya yang dilakukan dalam mengatasi berbagai problem di masyarakat tataran bawah sangat bervariatif dan selektif. Pemerintah melalui Program Keluarga Harapan ditahun 2016 berupaya memaksimalkan kinerja Pendamping dalam berbagai hal yang hubungannya terkait Program Keluarga Harapan. Pemerintah menekankan kepada setiap pendamping untuk bekerja lebih giat dan semangat dalam membantu para peserta sehingga peserta bisa merasakan kehadiran pemerintah dalam upaya memberikan perlindungan sosial kepada masyarakat rentan sosial.

UPPKH Kabupaten Bondowoso dengan sigap dan cekatan mempersiapkan diri baik secara personal maupun kelembagaan. Dibawah struktur koordinasi yang baru, UPPKH Kab. Bondowoso mempersiapkan Program Kerja di tahun 2016. Dalam Agenda Rapat Koordinasi dibulan Februari ini, Koordinator Kabupaten Bapak Wawan Purwadi, SH. MH menyampaikan beberapa hal terkait kebijakan kebijakan Kementerian Sosial ditahun 2016. Yang diantaranya meliputi : perubahan struktur pelaporan kinerja pendamping yang lebih komperhensif dan aktual, peningkatan intensitas pendampingan kepada KSM dalam hal perbaikan pola fikir yang lebih terarah dan proporsional, peningkatan peran struktur kelembagaan ditingkat kecamatan hingga regional, pembenahan baik meliputi reposisi pendamping dan kinerja menghadapi tahun 2016. Kegiatan ini juga dihadiri oleh Ketua UPPKH Kabupaten Bondowoso Ibu Anis Hamidah, Msi. (sar)





0 comments :

Post a Comment